Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Panduan Cara Membuat Akun Twitter Dengan HP dan Laptop (PC)

Twitter merupakan media sosial yang umum digunakan semua orang saat ini. Dikenal dengan cuitan-cuitan lucu dan uniknya, membuat twitter lebih disukai anak-anak muda untuk menuangkan pemikiran mereka ataupun sekedar menuliskan curhatan dan jokes sehari-hari. Karena itu, kerap kali tweet yang lucu dan unik-unik bisa kita jumpai di twitter. Beberapa dari cuitan tersebut juga ada yang di screenshot lalu disebarkan ke platform media sosial lain. Hal ini membuat twitter semakin digemari anak muda.

Jadi, jika Anda belum menginstall atau belum mendaftarkan akun di twitter tunggu apalagi? ayo daftar twitter sekarang juga. Nah, untuk cara mendaftar atau membuat akun di twitter akan saya bahas pada artikel dibawah ini.

Kelebihan Menggunakan Twitter

Beberapa kelebihan yang bisa kita dapatkan menggunakan media sosial twitter adalah sebagai berikut.

Trending Topic

Fitur ini merupakan salah satu fitur utama yang menjadi alasan mengapa orang menggunakan twitter. Ya, apalagi kalau fitur trending topic. Fitur ini memungkinkan kita untuk mengetahui apa yang sedang menjadi trend di dunia ataupun di Indonesia. Bagi para pembisnis tentu fitur ini sangat membantu mereka dalam membaca trend pasar di dunia. 

Tetapi karena itulah, kerap kali twitter dijadikan sebagai alat politik oleh beberapa politikus di berbagai penjuru dunia dan para pendukungnya untuk menggiring opini publik. Setidaknya dengan adanya fitur trending topic bisa memberi manfaat baik bagi Anda, tetapi hal tersebut kembali lagi bagaimana cara Anda menggunakan fitur ini sebaik mungkin.

Pemendek URL

Di twitter terdapat pemendek URL, ialah t.co, sebuah pemendek url buatan twitter untuk menyingkat link pada postingan yang dimuat twitter. Twitter berharap adanya pemendek url ini dapat membantu penggunanya terhindar dari url jahat dan menghitung jumlah klik pada url yang dibagikan.

Aplikasinya Ringan

Dengan berbagai kelebihan yang sudah tersedia pada twitter, versi aplikasi untuk smartphone dari twitter juga terbilang ringan. Tentu saja ini bisa menambah nilai lebih dari sosial media ini. Dibanding dengan dua media sosial lain seperti facebook dan instagram yang memakan memori cukup banyak, twitter dengan konten cuitannya hanya memakan sedikit memori internal di smartphone Anda. Sehingga tidak heran jika rating aplikasi twitter di Play Store mencapai 4.4.

Bisa Ganti Background

Salah satu fitur menarik yang dimiliki twitter ini adalah bisa mengganti background dari aplikasinya. Anda bisa mengganti background twitter tanpa mengunduh versi mod dari aplikasi twitter, karena dari pihak twitter sendiri sudah menyediakan fitur untuk merubah tampilan background. Anda juga bisa membaca artikel cara mengganti background twitter agar tampilan versi standar aplikasi twitter Anda berubah.

Cara Membuat Akun Twitter

Anda bisa membuat akun twitter dengan mudah baik dari handphone Anda pribadi atau dari personal computer. Sebagai contoh, Anda bisa mengikuti langkah-langkah pembuatan akun twitter seperti dibawah ini.

Membuat Akun Twitter dengan HP

  1. Unduh dan install aplikasi Twitter dari Play Store bagi pengguna Android dan App Store bagi pengguna iPhone.
  2. Buka aplikasi dan “Create Account” untuk membuat akun baru.
  3. Isi nama dan nomor telepon atau email. Lalu klik “Next”.
  4. Twitter akan mengirimkan kode verifikasi melalui SMS bagi pendaftar dengan nomor telepon dan email bagi yang menggunakan email. Masukkan kode dan lanjutkan.
  5. Anda akan diminta untuk membuat password, buatlah kombinasi password yang kuat dan mudah diingat.
  6. Anda dapat meneruskan atau melewati opsi berikutnya yaitu sinkronisasi kontak.

Membuat Akun Twitter dengan PC

  1. Buka situs resmi sign up Twitter di www.twitter.com
  2. Anda dapat mendaftar dengan menggunakan email yang aktif atau nomor smartphone. Lalu klik “Next”.
  3. Pendaftar akan menemukan kolom mengenai “Term of Service” yang berisi penjelasan peraturan Twitter yang harus Anda baca. Kemudian klik “Sign Up” untuk meneruskan pendaftaran.
  4. Twitter akan mengirimkan kode verifikasi melalui SMS jika Anda mendaftar dengan nomor telepon atau email jika Anda mendaftar melalui email. Masukkan kode verifikasi, lalu klik untuk melanjutkan langkah selanjutnya.
  5. Selanjutnya Anda diminta untuk membuat username dan password.
  6. Pilihan selanjutnya yang bisa Anda coba atau lewati adalah pilihan sinkronisasi kontak.

Penutup

Begitulah cara mudah membuat akun twitter dari handphone dan pc. Cara diatas dapat Anda contoh atau gunakan sebagai refrensi saat Anda ingin membuat akun twitter. Bila ada kekurangan atau pertanyaan, Anda bisa meninggalkannya di kolom komentar. Sekian dari saya terimakasih.

Post a Comment for "Panduan Cara Membuat Akun Twitter Dengan HP dan Laptop (PC) "