Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara menambah visitor pada blog secara organik dengan mudah

Cara agar visitor blog cepat naik-Memiliki website atau blog dengan traffic yang tinggi tentu keinginan kita semua. Traffic atau visitor datang ke blog kita karena mencari sesuatu, bisa berupa informasi ataupun karena penasaran dengan tata letak blog yang kita bangun. Blog atau website yang unik dan memiliki kualitas seo yang baik akan disukai mesin pencari sehingga dapat mendatangkan ribuan visitor organik.

Artikel ini menjawab pertanyaan "Bagaimana cara meningkatkan pengunjung blog organik?" Karena sudah barang pasti jika blog Anda sudah mendapatkan visitor organik yang konsisten kedepan masa depan blog Anda akan lebih cerah.

Saya juga pernah membaca artikel dari strukturkode bagaimana cara dia membangun blog hingg mendapatkan puluhan ribu visitor organik setiap harinya. Mungkin ilustrasinya seperti dibawah ini.

Melihat visitor yang segitu banyaknya alhasil sayapun ngiler dan membaca refrensi lain dari berbagai sumber tentang bagaimana cara mendapatkan visitor 1000 per hari. Dari beragam sumber yang saya baca itulah menghasilkan rangkuman dan konklusi bagaimana mendapatkan visitor blog yang terus meningkat dan banyak. Satu kuncinya KONSISTEN, selebihnya bisa Anda baca pada artikel dibawah ini.

Pengertian Traffic

Traffic website bisa didefinisikan sebagai jumlah orang yang mengunjungi sebuah website, halaman yang mereka lihat, dan durasi saat pengunjung melihat atau membaca halaman-halaman tersebut. Ketika seseorang mengunjungi website Anda, kunjungan tersebut serta semua link yang mereka klik dan follow direkam oleh domain Anda. Nantinya angka-angka ini bisa memberi Anda ide tentang seberapa populernya website Anda.

Website yang banyak mendapatkan traffic atau visitor akan disukai oleh mesin pencari google, sehingga Anda akan lebih mudah mendapatkan website atau blog yang memiliki banyak jumlah pengunjung di mesin pencari ketimbang website dan blog yang sepi.

Manfaat Traffic

Dengan mendapatkan banyak traffic apa sih yang akan Anda dapatkan? Tentu banyak hal yang bisa Anda dapatkan dengan sumber traffic yang melimpah, diantaranya adalah sebagai berikut.

Dapat di monetize. Untuk me-monetize (menguangkan) suatu website atau blog tentu membutuhkan sumber traffic yang banyak. Dengan banyaknya visitor maka jumlah pengunjung yang klik iklan juga semakin banyak. Dari banyaknya orang yang klik iklan Anda maka Anda akan mendapatkan uang. Dari situ Anda bisa memperoleh banyak penghasilan

Sebagai media promosi. Visitor blog yang banyak juga bisa dijadikan sebagai media promosi. Anda bisa mempromosikan ide usaha yang sedang dibangun, atau bisnis teman Anda di blog secara mandiri. Dengan membuat blog menjadi media promosi maka Anda bisa menghemat anggaran biaya beriklan, karena Anda bisa membuat promo di blog sendiri.

Disukai mesin pencari. Banyaknya visitor yang mengunjungi site Anda maka membuat blog atau website Anda disukai oleh mesin pencari. Hal ini membuat Anda akan terbantu karena posisi website Anda di mesin pencari akan naik dan mudah ditemukan oleh orang umum.

Sumber Traffic

Dengan banyaknya jumlah traffic blog Anda tentu akan sangat menguntungkan. Tetapi tahukah Anda darimana datangnya traffic? Traffic blog atau visitor datang ke website Anda bersumber dari tiga macam jalur. Dinataranya adalah organik traffic, social media traffic, dan terakhir direct traffic.

Organik Traffic. Mesin pencari google selalu digunakan oleh jutaan orang setiap hari untuk mencari sesuatu. Orang-orang yang mengunjungi suatu webstite atau blog dari mesin pencari inilah yang dinamakan organik traffic. Organik traffic merupakan sumber yang paling banyak menyumbang visitor pada suatu website atau blog. Karena itu untuk mendapatkan organik traffic maka Anda harus mengoptimasi blog agar blog yang Anda kelola disukai oleh mesin pencari.

Social media Traffic. Social media adalah website yang paling banyak dikunjungi orang setiap harinya, maka dari itu social media dapat Anda manfaatkan sebagai sumber traffic website atau blog Anda. Menurut pengalaman saya, kita bisa mendapatkan ratusan visitor dari satu postingan artikel jika di share ke grup facebook yang tepat. Hal ini membuktikan betapa mujarabnya sosial media sebagai sumber traffic blog.

Direct Traffic. Sumber traffic ini bisa Anda dapatkan jika blog yang Anda kelola telah dikenang banyak orang karena kontennya yang bagus sehingga orang-orang akan menngunjungi blog Anda berkali-kali karena puas dengan sajian konten yang Anda buat. Direct traffic juga bisa didapatkan dengan membangun personal branding di komunitas blogger.

Cara mendapatkan ribuan traffic (visitor) blog

Ada seribu jalan ke Roma, ada banyak dan ribuan cara pula agar blog kita mendapatkan banyak visitor. Salah satunya adalah dengan cara-cara yang akan saya bagikan dibawah ini.

Backlink eksternal

Anda bisa mendapatkan ribuan visitor dengan membangun backlink eksternal. Cara membuat backlink eksternal sangatlah mudah. Anda bisa membuat blog pribadi yang nantinya akan dikaitkan link artikelnya. Cara lainnya adalah dengan menulis konten untuk website besar seperti IDN Times, Hipwee, Kompasiana lalu Anda berikan backlink ke website Anda secara langsung, atau backlink tersebut dipasang ke artikel yang Anda buat (istilah lainnya backlink onpage). Atau Anda juga bisa membuat backlink eksternal dengan cara membuat konten di kaskus dan mengarahkan sumber konten tersebut ke artikel yang Anda buat, sehingga Anda bisa mendapatkan banyak visitor dari backlink eksternal tersebut.

Backlink internal

Berbeda dengan backlink eksternal yang mengadalkan tautan dari website luar. Backlink internal dapat Anda praktekkan pada blog atau website Anda pribadi. Secara sederhana, dengan membangun backlink internal yang baik pada blog, maka pageviews blog Anda akan berkali-kali lipat lebih banyak dari yang seharusnya. Kok bisa? Begini ceritanya, semisal Anda akan membuat konten artikel tentang cara berinvestasi reksadana saham. Namun pada artikel tersebut Anda tidak membahas pengertian investasi reksadana saham secara mendetail, nah agar pv (pageviews) Anda meningkat maka Anda membuat artikel tentang pengertian reksadana saham di lain postingan namun Anda tautkan ke konten artikel cara berinvestasi reksadana saham tersebut.

Menggunakan iklan

Pada dasarnya menggunakan iklan bukanlah cara yang tepat untuk meningkatkan visitor organik. Namun dengan menggunakan iklan untuk promosi artikel yang Anda buat, maka hal tersebut akan membantu meningkatkan rangking artikel tersebut di mesin pencari. Jadi secara tidak langsung dengan mengiklankan website Anda juga  membantu menambah visitor organik.

Menulis artikel viral

Dengan membuat artikel yang sedang viral juga membantu agar visitor organik Anda bertambah. Hal ini disebabkan karena artikel viral banyak sekali dicari orang melalui mesin pencari google. Untuk mengetahui konten apa yang sedang viral hari ini Anda bisa melihatnya di website google trends. Ganti wilayah dari US ke Indonesia untuk menampilkan berita-berita yang sedang banyak dicari orang pada hari tersebut.



Dengan melihat google trends Anda juga bisa melihat berapa penelusuran yang dilakukan orang terkait kata kunci artikel yang ingin Anda buat. Hal ini membuat Anda bisa mempertimbangkan untuk membuat artikel yang mana.

Menggunakan long tail keyword

Ada dua jenis kata kunci yang bisa Anda gunakan. Short tail keyword dan long tail keyword. Short tail keyword adalah kata kunci pendek. Contoh dari short tail keyword "Cara membuat cerpen" biasanya short tail keyword panjangnya tidak lebih dari 3 kata. Karena terlalu pendek dan sifatnya terlalu umum, sehingga apabila Anda menggunakan short tail keyword artikel Anda akan lebih susah ditemukan mesin pencari. Karena semakin umum kata kunci yang Anda gunakan maka semakin banyak pula lawan Anda di mesin pencari.

Karena itu, agar artikel Anda lebih spesifik dan lebih sedikit pesaingnya, maka Anda perlu menggunakan long tail keyword. Berberda dengan short tail keyword, LTK merupakan jenis kata kunci panjang. Contoh LTK adalah "Cara install ulang windows 10 menggunakan flashdisk" kata kunci disamping akan lebih sedikit pesaingnya dan lebih mudah ditemukan di mesin pencari. Hal ini disebabkan sifat dari long tail keyword yang spesifik dan mengarah.

Menulis artikel secara original

Mesin pencari akan lebih menyukai tulisan yang unik, orisinil dan mengandung banyak kata kunci tertarget. Blog Anda akan mendapatkan nilai lebih jika membuat artikel original. Karena itu, buatlah artikel setiap hari minimal 500 kata yang orisinil.

Adapun jika Anda mengutip atau mengkopi tulisan orang maka cantumkanlah sumbernya. Berikan backlink dofollow untuk menghargai tulisan orang yang Anda kopi.

Konsisten merawat blog

Konsisten merawat blog setiap hari juga membantu Anda agar visitor organik terus bertambah, mesin pencari akan menaikkan rangking blog yang masih aktif update artikel terus menerus. Tidak hanya itu merawat blog juga berarti Anda perlu mengecek apakah ada link mati atau gambar yang tidak muncul di artikel sehingga pengunjung nyaman membaca artikel Anda.

Tidak hanya itu, merawat blog berarti Anda juga harus rajin mengunjungi google webmaster. Karena di webmasterlah Anda bisa melihat statistik blog Anda di mesin pencari. Optimasi artikel juga perlu Anda lakukan pada google webmaster agar artikel yang Anda buat lebih cepat terbaca mesin pencari goole

Menggunakan grup facebook

Cara ini sangat membantu agar artikel Anda bisa mendapatkan rangking yang bagus pada mesin pencari google. Saya sendiri pernah merasakan bertambahnya 750 visitor dalam sehari hanya dengan satu postingan artikel di grup facebook. Tentu, dengannya artikel yang saya buat tersebut akan lebih mudah ditemukan mesin pencari.

Tetapi bukan berarti Anda bisa spam begitu saja ke grup-grup facebook dan hanya sharelink tanpa memberikan caption. Agar link yang Anda share bisa menaikkan minat orang untuk mengunjungi blog Anda maka perlu dilakukan riset terlebih dahulu. Riset apa saja yang perlu dilakukan?

  • Pertama, pastikan apakah grup tersebut aktif atau tidak.
  • Kedua, pastikan dengan share link artikel blog Anda tidak melanggar peraturan grup tersebut.
  • Ketiga, sesuaikan topik bahasan di grup dengan artikel yang Anda buat.

Jika ketiga hal tersebut sudah terpenuhi maka Anda perlu membuat caption yang catchy (menarik) agar orang mau klik postingan yang Anda buat.

Menggunakan pinterest

Semenjak ditutupnya google plus saya agak pusing ketika ingin share artikel. Karena jika kita posting artikel setiap hari di facebook dan twitter maka akan menjadi spamm di akun pribadi. Belakangan saya dapat informasi kalau di pinterest kita juga bisa mendapatkan banyak visitor dari website tersebut. Maka dari itu, saya pun membuat akun pinterest.

Dengan pinterest photo, ilustrasi, gambar yang Anda posting di blog akan lebih mudah ditemukan mesin pencari. Hal ini menyebabkan orang yang klik gambar tersebut akan notice kalau gambar yang ia lihat berasal dari situs Anda.

Menggunakan forum

Banyak forum di internet yang bisa memberikan Anda kontekstual backlink dofollow. Sebut saja kaskus, quora, detikforum, kompasiana, dll. Website tersebut bisa memberikan Anda backlink untuk artikel yang Anda buat. Cara memasang backlink kontekstual dari website tersebut juga sangat mudah. Anda hanya perlu membuat konten, lalu berikan sumber refrensi yang dikaitkan ke blog Anda.

Ketika ingin membuat konten di suatu forum Anda perlu mengetahui beberapa sifatnya. Sifat-sifat dari forum yang perlu Anda ketahui :

Kaskus-Konten di kaskus lebih cenderung menyajikan informasi-informasi yang menarik dan unik untuk dibaca. Sehingga akan lebih baik jika Anda membuat konten serupa untuk memasang backlink di kaskus. Namun yang perlu Anda ingat adalah buatlah konten yang masih relateable dengan blog Anda.

Quora-Di Quora Anda akan mendapatkan konten-konten yang menjawab pertanyaan. Jenis pertanyaannya pun beragam tergantung apa yang ada minati ketika mendaftar di Quora. Karena jenis kontennya menjawab pertanyaan, maka Anda perlu menyajikan informasi yang mendetail terkait pertanyaan yang ingin Anda jawab.

Detikforum-Berbeda dengan dua situs diatas. Pada detikforum, jenis konten yang banyak disajikan adalah konten berita viral. Beritanya pun beragam. Dari berita para artis, hingga berita hangat olahraga.

Kompasiana-Hampir sama dengan detikforum yang mayoritas kontennya adalah berita, di kompasiana Anda akan menemukan hal yang serupa. Namun, di kompasiana konsep yang diberikan adalah blogging. Jadi Anda akan posting artikel di kompasiana dengan format blog. Makanya motto dari kompasiana adalah beyond blogging. Sehingga jenis artikel yang perlu Anda buat lebih luas ketimbang di detikforum.

Menjadi guest post

Cara ini mungkin sudah pernah saya singgung diatas. Menjadi guest post blogger berarti Anda menulis artikel untuk website lain seperti kompasiana, hipwee, IDN Times dsb. Dengan menjadi guest post blogger Anda bisa menanamkan backlink ke web-web besar tersebut. Sehingga rangking artikel blog yang Anda buat di mesin pencari akan naik. Saya sarankan ketika ingin menjadi guest post blogger tanamlah backlink ke onpage (halaman artikel Anda).

Kesimpulan

Menambah ribuan visitor di blog tidak bisa dilakukan dalam waktu satu hari. Membutuhkan waktu beberapa bulan agar blog Anda mendapatkan visitor organik yang konsisten. Artikel cara menambah visitor blog secara organik ini dibuat untuk membantu Anda blogger yang masih belajar (saya pun juga masih belajar heheh). Semoga membantu, terimakasih.


Sumber :

Post a Comment for "Cara menambah visitor pada blog secara organik dengan mudah"