Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cerpen Pendidikan Singkat : Hari Minggu Anya

Teknokerad - Artikel ini saya membagikan sebuah cerpen pendidikan singkat yang berjudul hari minggu anya. Cerpen ini memiliki kandungan makna yaitu untuk tidak malas-malasan dihari libur agar tidak menjadi kebiasaan. Cerita ini murni karya saya sendiri, Anda bisa menjadikan contoh cerita pendek dibawah ini sebagai bahan refrensi.
Cerpen Pendidikan Singkat
Nama Cerpen : Hari Minggu Anya
Karya : Icalkuno
Posting : Blog 8/10/2022

Cerita Pendek Pendidikan : Hari Minggu Anya

Anya adalah anak dari Bunda Yor. Aktivitas yang biasanya dilakukan oleh ibunya Anya di hari minggu adalah membuat kue. Anya diminta ibunya untuk membantu membuat kue di dapur. Tetapi ia menolak. Karena ia sedang menonton film detektif.

Sementara itu ayahnya yaitu Loid, sedang membaca Koran. Sebagai seorang Ayah ia ingin memberikan contoh yang baik pada anaknya. Ia tidak mau Anya terus-terusan menonton tv. Makai a menyuruh Anya untuk berhenti menonton tv dan segera membantu Ibunya.

“Anya, bantu Ibu buat kue sana…!”

“Nanti Yah, bentar lagi kartun detektif selesai…”

Karena Loid tidak ingin menyuruh saja, tetapi juga memberikan contoh. Maka ia segera meletakkan Koran dan segera pergi ke dapur. Disana istrinya tengah memakai apron dan sweater merah.

“Apa yang perlu kubantu dek?”

“Ah, tidak perlu Mas, nanti biar Anya anak wadon (perempuan) aja yang bantu.”

“Memang Mas nggak boleh ikut?”

“Hush-hush, sana keruang tengah aja.” Kemudian Yor mendorong suaminya untuk pergi dari dapur.

Lalu ia berjalan keruang tengah dimana Anya berada disitu. Ia mengatakan kepada Anya secara berbisik-bisik.

Entah mengapa Anya terlihat bersemangat, kemudian dia segera mematikan tv. Anya pun membantu Ibunya membuat kue di dapur.

Sore hari, mereka berdua telah menyelesaikan kue di dapur. Sementara Loid yang bosan duduk sambil bersantai keruang tengah, ia beranjak dari kursi dan mulai berjalan ke dapur. Tetapi istrinya berkata,

“Mas..!! Jangan dulu ke dapur duduk saja diruang tengah.”

Loid menuruti permintaan istrinya.

Perlahan langkah dari Anya dan Yor yang berjalan dari ruang dapur terdengah. Betapa kagetnya Loid saat ia menghadap ke belakang istri dan anaknya telah membuatkan kue ulang tahun untuknya. Ia bahkan baru ingat kalau hari ini ia ulang tahun.

“Selamat ulang tahun Ayah…” Kata Anya.

“Selamat ulang tahun Mas…” Kata Yor.

Loid pun tersenyum melihat betapa pedulinya istri dan anaknya. Kemudian dia memeluk mereka berdua setelah meniup lilin ulang tahun.

Tiba-tiba Anya berjalan mendekat kepada Ayahnya sembari berkata,

“Ayah, Anya berjanji minggu depan Anya nggak malas-masalan lagi dihari minggu.”

“Anya, nonton tv itu nggak masalah, tetapi jangan berlebihan. Secukupnya saja.”

Ternyata tadi seharian di dapur, selama Anya membantu Ibunya. Dia diberi nasehat oleh ibunya untuk tidak bermalas-malasan agar tidak menjadi kebiasaan.

Post a Comment for "Cerpen Pendidikan Singkat : Hari Minggu Anya"